BANJARNEGARA TERKINI – Berita Lokal, Sebuah tobong bata ambruk di desa Panggisari RT 1 RW 1, Kecamatan Mandiraja, Kabupaten Banjarnegara pada Jum’at (27/5/2022) Sore.
Hujan disertai angin kencang yang terjadi di sebagian besar wilayah kabupaten Banjarnegara mengakibatkan tobong bata tersebut roboh.
Bangunan yang digunakan sebagai tempat pembuatan sekaligus penyimpanan bata itu rusak total sampai rata dengan tanah.
Beruntung tidak ada korban jiwa namun pemilik mengalami kerugian cukup besar dan saat ini akses jalan tidak bisa dilalui akibat tertutup material.
Penutup
Itulah kabar terkini kejadian tobong ambruk yang terjadi di Mandiraja. Dapatkan kabar dari banjarnegaraterki.id juga di Instagram.